Balotelli Seperti Barang

Milan Minta City Turunkan Harga Balotelli


Klub AC Milan meminta kepada Manchester City untuk menurunkan tuntutan harga yang diajukan untuk proses transfer striker Mario Balotelli.

Hal tersebut diungkapkan oleh wakil presiden klub, Adriano Galliani. Permintaan tersebut sekaligus memastikan ketertarikan pihak Rossoneri untuk memboyong si "apel busuk" ke San Siro.

Akan tetapi hasrat Milan untuk menggunakan kemampuan pemain 22 tahun itu tampaknya masih harus ditahan, mengingat tingginya harga yang ditawarkan The Citizens, yakni sebesar 31 juta poundsterling, atau setara 37 juta euro.

"Hingga Jumat kemarin City masih memasang harga 37 juta euro. Kita akan menunggu hingga hari Senin. Pada harga tersebut, Balotelli masih akan bertahan di Manchester," ujar Galliani.

Skysports melansir, bahwa hingga berita ini diturunkan, agen Balotelli, Mino Raiola masih berada di Milan untuk merampungkan proses negosiasi dengan klub besutan Massimiliano Allegri.

Selain Balotelli, Milan juga santer dikabarkan tengah mengupayakan kembalinya Kaka ke San Siro dari Real Madrid. Akan tetapi kondisi finansial klub membuat Milan kembali harus berpikir ulang.

Kaka Merapat ke Milan?

Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri mengakui timnya kini sedang dalam pembicaraan dengan mantan bintang San Siro, Kaka.

Pemain Real Madrid tersebut kembali dikaitkan dengan mantan timnya itu. Rossoneri kabarnya berniat mendatangkan Kaka dengan status pinjaman.

"Ada pembicaraan yang tengah berlangsung mengenai Kaka. Pembicaraan yang penting," ungkap Allegri menjelaskan.

"Saya setuju dengan klub dalam segala hal. Posisi saya tidak pernah berseberangan dengan pihak klub. Silang pendapat tentu saja terjadi, namun saya bohong bila tak menginginkan Kaka," imbuhnya.

Sebelum bergabung dengan Real Madrid pada 2009, Kaka telah memperkuat AC Milan selama enam musim. Bersama Rossoneri, Kaka sempat terpilih menjadi pemain terbaik dunia tahun 2007.

ayan11

welcome to my site 
Ayan11




selamat datang PR1
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ayan11 - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger